Thursday, November 22, 2012

pelangi...

pelangi…
7 warna yang menghiasi hidupku
memberikan warna dalam ceritaku

namun...
pelangi itu hilang
bersama dengan awan gelap
membuat semua menjadi hitam

mana warnaku yang dahulu?
mana warna yang menghiasiku?
hilang bagai sang pesulap mengeluarkan triknya

lalu…
secercah harapan itu datang
setitik cahaya bagai pelita
mengapa cahaya itu datang?
mengapa bersama dirimu datang?
akankah kau menjadi pelangiku?
yang mampu memberikan embun cinta padaku

abadi..

Abadi
kata yang diinginkan setiap manusia
kata yang selalu diharapkan
apa yang diharapkan dalam keabadian ?
akhir yang indah ? akhir yang bahagia ?
atau cerita yang tiada akhirnya ?
 waktu yang akan menjawab semua .

aku disini menunggu
menunggu kata itu datang
datang bersama dirimu
dirimu yang membawa cinta
dirimu yang memberikan kasih sayang
dirimu yang selalu ada untukku
dirimu yang menerimaku dengan kekuranganku
dirimu yang membukakan pintu maaf
pintu maaf atas semua kesalahanku

apakah keabadian itu diciptakan ?
atau hanya takdir Tuhan ?
aku berharap keabadian datang

datang …
dengan kamu yang menemaniku

menemani...
setiap langkahku
setiap keputusan yang kubuat
setiap denyut jantungku
setiap aliran darah yang mengalir
setiap nafas yang kuhembuskan
hanya kamu , hanya kamu dalam keabadianku

love..

mereka tak akan pernah tau tentang kita
tak pernah sedikit pun pahami kisah kita
sudahlah jangan lagi mencoba tuk bersedih
ada aku disini mengerti perasaanmu

hari ini harus ku katakan..
aku mencintaimu bukan karena siapapun
atau bukan karena mereka

cinta itu butuh pengorbanan hati
dan cinta itu tak butuh waktu yang sesaat
jika kita bertahan , cinta itu milik kita

jika cinta dasar dari semua ini
hadapilah dengan ketulusan
meski pahit nantinya

Wednesday, October 24, 2012

Resensi film “ ada apa dengan cinta? “


Resensi film “ ada apa dengan cinta? “


Produser             :  Riri Riza, Mira Lesmana
Sutradara            :  Rudi Soedjarwo
Penulis                 :  Riri Riza, Mira Lesmana, Rako Prijanto, Prima Rusdi, Jujur Prananto

Pemeran             :  Cinta (Dian Sastrowardoyo)
            Rangga (Nicholas Saputra)
           Alya (Ladya Cherill), Carmen (Adinia Wirasiti) 
           Maura (Titi Kamal), Milly (Sissy Priscillia)
           Borne (Fabian Ricardo) 
           Mamet (Dennis Adhiswara) dan 
           Pak Wardiman (Mang Diman)



Sinopsis

Bertemakan cinta di masa-masa SMA, Ada Apa dengan Cinta menampilkan Cinta (Dian Sastrowardoyo) sebagai seorang pelajar SMA. Ia langganan juara lomba puisi di sekolahnya yang rutin diadakan tiap tahun. Cerita berawal dari Alya (Ladya Cherill) yang tubuhnya memar karena kerap dipukuli sang ayah yang kerap cek-cok dengan ibunya. Alya adalah sahabat karib Cinta dengan teman-temannya yang lain. Seperti Carmen (Adinia Wirasti), Maura (Titi Kamal), dan Milly (Sissy Priscillia).

Di sekolah, juara lomba puisi tahun ini akan diumumkan. Seluruh siswa yakin Cinta yang akan menjadi juara. Namun justru pemenangnya tahun ini adalah Rangga (Nicholas Saputra). Karena Cinta dan teman-temannya adalah pengurus mading sekolah, ia akan mewawancarai Rangga. Namun Rangga adalah tipe laki-laki pendiam, penyendiri dan "dingin". Saat Cinta berbicara dengan Rangga, ia melihat buku yang dipegang Rangga (buku AKU karya Syumandjaya). Lalu Cinta memberinya surat dan membuat Rangga emosi. Dan tanpa disengaja bukunya terjatuh. Cinta segera memungutnya. Dan membawa pulang buku itu untuk dibaca.
Cinta mengembalikan buku tersebut saat Rangga kebingungan mencarinya. Rangga pun berterima kasih pada Cinta. Semenjak itu mereka menjadi dekat. Rangga mengajak Cinta ke Kwitang, tempat ia membeli buku lama. Saat di Kwitang, Cinta teringat akan janji menonton konser bersama teman-temannya. Ia pun meninggalkan Rangga untuk menonton konser.

Pada suatu malam Rangga dan Cinta kencan di sebuah kafe. Namun sebelum Cinta berangkat, Alya menelepon untuk memintanya ke rumah. Namun Cinta berbohong bahwa ia akan pergi ke rumah sakit. Akhirnya Cinta pergi bersama Rangga. Di sana Cinta menyanyikan lagu yang dibuat dari puisi Rangga. Saat Cinta pulang, mama Cinta akan pergi menjenguk Alya di rumah sakit karena mencoba bunuh diri. Cinta menjadi sangat menyesal.


Keesokan harinya, Rangga menyapa Cinta. Namun Cinta justru berkata ketus agar Rangga tidak mendekatinya lagi. Rangga pun sepakat bahwa ia akan menjauh dari Cinta. Saat di rumah sakit Cinta berterus-terang pada Alya bahwa ia berbohong dan Alya pun tahu bahwa Cinta kencan dengan Rangga. Cinta tidak tahu bahwa saat ia berkata jujur, teman-temannya yang lain ada dibelakangnya. Cinta juga meminta maaf kepada teman-temennya yang lain.
Rangga yang saat itu akan berencana pindah sekolah ke San Francisco dari asal negara Amerika Serikat, mencoba menelepon Cinta untuk berpamitan. Namun Cinta justru tetap menjauh dari Rangga. Carmen yang saat itu sedang latihan basket melihat Rangga berpamitan pada Pak Wardiman, sang penjaga sekolah. Ia pun segera memberitahukan teman-temannya.

Cinta yang menyadari cinta sejatinya itu, segera menyusul ke Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta. Namun mobil Milly terjepit mobil lain. Mereka meminjam mobil Mamet (Dennis Adhiswara). Di sana Cinta bertemu dengan Rangga. Ia meminta Rangga untuk membatalkan niatnya sekolah di luar negeri. Namun Rangga tetap pergi meninggalkan Cinta-nya. Ia memberi Cinta buku yang pada halaman terakhirnya terdapat puisi Rangga yang berjudul "Ada Apa dengan Cinta?". Rangga berjanji akan kembali di saat bulan purnama tiba ke Bandar Udara Internasional San Fransisco.



Album

Ost. Ada Apa dengan Cinta? album lagu tema film 2002 berjudul sama seperti adalah Ada Apa dengan Cinta? yang dibintangi oleh Dian Sastro dan Nicholas Saputra yang dinyanyikan oleh Melly Goeslaw. Namun untuk hits singel dalam lagu yang berjudul sama, Ada Apa dengan Cinta? dinyanyikan Melly Goeslaw berduet dengan Erick Benzi sebagai penyanyi pendatang baru. Namun tidak semua lagu dinyanyikan oleh Melly Goeslaw seperti lagu Tentang Seseorang yang diciptakan oleh Melly Goeslaw yang dinyanyikan oleh Anda Bunga. Soundtrack film ini diproduseri oleh Melly Goeslaw dan Anto Hoed.


Piala Citra


  • ·        Pemeran Utama Wanita Terbaik (Dian Sastrowardoyo)
  • ·        Pemeran Pembantu Wanita Terbaik (Adinia Wirasti)
  • ·        Sutradara Terbaik (Rudi Soedjarwo)
  • ·        Tata Musik Terbaik (Melly Goeslaw & Anto Hoed)
  • ·        Film Pilihan Masyarakat
  • ·        Skenario (Jujur Prananto, Rako Prijanto, Riri Riza)
  • ·        Film (Ada Apa dengan Cinta?)

  • ·        Pemeran Utama Pria Terbaik (Nicholas Saputra)
  • ·        Pemeran Pembantu Pria Terbaik (Mang Diman)
  • ·        Pemeran Pembantu Wanita Terbaik (Ladya Cheryl)

Kritik & Saran

Dari sisi editing, film ini termasuk biasa-biasa saja. Tidak bagus tapi tidak jelek. Perpindahan dari satu scene, ke scene lain bisa dibilang cukup menarik, misal; bola basket yang memantul dan jatuh menjadi masakan Rangga, atau intercut antara Cinta di kafe dan Alya di kamar mandi.

Untuk cerita, saya tak mampu berkata apa-apa. Brilian! Kita disuguhi masalah-masalah remaja pada umumnya, tentang pilihan antara cinta atau persahabatan, perasaan yang harus dikorbankan, dan lain-lain yang terjadi pada kehidupan gadis usia belasan. Dibawa dengan pace dan tempo yang tepat sampai ke klimaks yang sangat seru dan anti-klimaks yang membuat kita bernapas lega. Ketika Rangga bilang; "aku harus pergi," saya bertepuk tangan. Ternyata sineas kita mampu membuat ending yang lebih baik dari film Hollywood kebanyakan. Biasanya dalam film-film remaja di sana, remaja-remaja itu mengorbankan sesuatu yang jauh lebih penting untuk perasaan mereka.

Kondisi politik Indonesia pun disinggung di sini. Seperti kondisi Ayahnya Rangga yang harus meninggalkan negeri, juga disinggung pula konflik upper dan middle class di Jakarta yang disinggung dengan percakapan Cinta dan Rangga di dapur walaupun memakai lingo remaja. Saya dengan bangga mengatakan, "This is not just a teen flick!" Jadi overall, rating yang saya berikan untuk film ini adalah; 9 out of 10. Dikemas sedemikian rupa film ini menjadi tontonan yang sangat menarik bagi para remaja. Ceritanya yang bagus dibalut dengan akting yang luar biasa membuat dua jempol saya naik. Sebuah klasik.



Kesimpulan

Ada apa dengan cinta adalah film cinta yang bagus dan fenomenal, walaupun biasanya dapat diprediksi karena alurnya mirip seperti film cinta yang sering dipakai oleh film-film cinta hari ini. Yang membuat film ini berbeda dengan film-film cinta yang lain adalah pemain-pemainnya yang segar dengan rasa humor dan permainan yang dramatis. Alur ceritanya juga dirubah sedikit dan menjadi tak terduga pada masalah atau resolusi seperti bagaimana si Rangga meninggalkan Cinta untuk sekolah di Amerika Serikat pada akhir cerita. Yang membuat film ini memuaskan adalah karena filmnya realistis dan membawa pesan moral mengenai cinta yang dapat dibandingkan oleh remaja-remaja. Seperti pesan yang penting yaitu bahwa walaupun anda jatuh cinta atau mempunyai teman-teman yang banyak, anda harus tetap jadi independen dan jangan menjadi dependen. Rangga, salah satu karakter di filmnya membawa pesan-pesan kepada Cinta yang penting sehingga membuat filmnya penuh moral dan arti. Filmnya juga mengandung humor-humor yang efektif yang dibawa oleh si Mamet membuat ceritanya tidak teralu ganjil.

Film Ada Apa dengan Cinta membuktikan bahwa film-film cinta Indonesia tidak semua ganjil dan juga film ini juga dapat menginspirasikan para direktur-direktur pada masa depan untuk terus membuat film romantik yang lucu, dramatis dan penuh arti. Anda harus nonton film ini untuk mengetahui bahwa Indonesia punya potensial untuk membuat film yang fenomenal seperti film-film di Amerika.





Sumber:
·        http://idungjambu.blogspot.com/2009/11/review-ada-apa-dengan-cinta.html

Friday, October 12, 2012

The Jungle Water Adventure


The Jungle Water Adventure

The Jungle Water Adventure dan biasa disebut The Jungle adalah sebuah tempat rekreasi yang dapat dijadikan sebagai tujuan wisata keluarga serta sebagai obyek wisata edukasi bagi sekolah yang ingin mengadakan rekreasi sambil belajar. The Jungle Water Adventure dibangun di kawasan Perumahan Bogor Nirwana Residence (BNR) dengan latar belakang Gunung Salak . Pemandangannya indah serta udaranya sejuk, menempati area seluas 3 hektar dengan 60 % dari total area merupakan kawasan hijau terbuka di Bogor selatan. 
                                           
Lokasi Perumahan Bogor Nirwana Residence (BNR) terletak di Jl. Dreded Pahlawan, Kotamadya Bogor Selatan – Jawa Barat. Lokasi Perumahan Bogor Nirwana Residence dapat dicapai dengan mudah sekitar 10 menit perjalanan dari gerbang pintu tol Bogor.
Nirwana Epicentrum adalah nama untuk kawasan komersial terintegrasi yang berada didalam Perumahan Bogor Nirwana Residence dan The Jungle adalah wahana hiburan pertama yang menempati kawasan komersial tersebut. Di kawasan Nirwana Epicentrum ini nantinya akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti Sekolah Internasional, Universitas, Orchard Walk Arcade, Orchard Walk Mall, Flona Walk, Aston Hotel & Condotel, Lapangan Golf 18 hole dan Lifestyle Center



The Jungle Water Adventure menawarkan Wahana Air atau Waterboom yang unik-unik permainannya, seperti :

Kiddie Pool
Kolam untuk anak-anak ini juga disukai oleh orang dewasa, seolah-olah mereka ingin mengulangi lagi masa kecilnya. Kolam ini mempunyai 2 kolam besar yaitu :


Kolam Pertama mempunyai kedalaman air sekitar 20 cm sampai sekitar 50 cm, berisi macam-macam permainan air seperti lumba-lumba mainan, jungkat-jungkit, mini slider dan macam-macam air mancur yang terus menerus menyemburkan air.
Kolam Kedua berisi macam-macam permainan seperti water bucket, water canon, dan tight rope.

Slide Pool
Disini terdapat Slide/ Peluncur yaitu sebuah permainan buat anak-anak dan dewasa, dimana pengunjung dapat berseluncur dengan ban yang berputar dijalur yang berkelok-kelok dari sebuah ketinggian dan berakhir di kolam renang.


Macam-Macam Slide:

Racer Slide : mempunyai 4 jalur dengan ketinggian 8 meter, cocok untuk pengunjung yang menyukai tantangan dan ingin uji nyali.

Spiral Slide dan Tube Slide : adalah 2 macam permainan andalan di The Jungle.
Spiral Slide adalah peluncur air yang berbentuk terbuka.
Tube Slide adalah peluncur air yang berbentuk tertutup dengan diameter 1 meter.

Masing-masing slide ini mempunyai ketinggian 12 meter sepanjang kurang lebih 100 meter, pengunjung berseluncur dengan ban dan dapat berlomba dengan teman-teman atau pengunjung lainnya dan berakhir di kolam renang.


Leisure Pool
Merupakan tempat bersantai ditengah kolam renang yang dapat digunakan oleh pengunjung untuk makan dan minum. Fasilitas yang ada di Leisure Pool seperti area fountain futsal, ruang sinema 4D, wahana kolam luncur, fasilitas air bilas dikamar mandi serta foodcourt.

Area Fountain Futsal


Di area fountain futsal terdapat panggung terbuka cukup besar yang dapat digunakan untuk berbagai acara hiburan, seperti kelompok band yang bermain musik dan menyanyi untuk menghibur pengunjung.

Untuk yang ingin bermain futsal, disini disediakan arena futsal. Keunikan futsal disini, arena futsalnya dilengkapi dengan beberapa titik air mancur dipermukaan lapangan sehingga ketika bermain diselingi dengan semprotan air dari bawah yang cukup keras. Gawangnya pun sangat unik, bukan terbuat dari besi, melainkan dari semburan-semburan air yang tegak lurus ke atas.


Sinema 4D
Adalah Sinema 4 dimensi pertama di kota Bogor dan kedua di Indonesia setelah Dufan Ancol (Dunia Fantasi Ancol). Dengan menggunakan kacamata khusus pengunjung dapat merasakan sensasi selama menonton di sinema 4D. Ketika menonton anda juga dapat merasakan adanya guncangan di kursi, semburan air, desingan benda yang melintas di antara kaki hingga mencium bau hangus. Pokoknya seru

Rumah Hantu
Di Rumah Hantu ini terdapat lorong-lorong dan terdapat beberapa boneka mekanik yang siap menakuti pengunjung, sehingga menimbulkan suasana horor.


Foodcourt
Disini terdapat macam-macam makanan dari yang menu Indonesia sampai menu ala barat. Sambil menikmati hidangan kita dapat juga menikmati keindahan gunung salak.

Lazy River


Merupakan kolam arus sepanjang 400 meter. Di wahana ini pengunjung bisa duduk bermalas-malasan di atas ban besar dibawa terhanyut mengelilingi kolam arus termasuk mengelilingi Akuarium Raksasa (Giant Aquarium) sepanjang 400 meter yang terletak di tengah-tengah kolam.
Akuarium Raksasa ini terbuat dari fiber glass tembus pandang dan berisi berbagai jenis ikan tawar yang tergolong langka dari dalam maupun luar negeri, seperti tiger fish, alligator, palmas, arwana irian, pangasius albino, ikan pari air tawar dan banyak lagi lainnya.
Harga untuk ban single adalah Rp 10.000 double Rp 15.000 dan untuk locker & drypark Rp 5.000

Bird Park
Pengunjung dapat menikmati suasana segar dengan kicauan burung yang berasal dari berbagai negara dan daerah di Indonesia. Adapun burung-burung tersebut seperti burung bayan, burung merak, burung elang, burung macau blue, burung flaminggo, burung garuda, burung merak putih, burung merak biru, burung nuri merah, burung kakaktua raja, bebek peking dan masih banyak lagi lainnya.

Dry Park
Merupakan wahana permainan anak-anak. Disini anak-anak dapat melatih dan merangsang syaraf motoriknya dengan merangkak, meloncat, naik tangga, main ayunan, mandi bola dan berbagai sarana edukasi lainnya yang menyenangkan sekaligus bermanfaat untuk kesehatan fisik.

Gazebo & Cabana
Diperuntukkan untuk pengunjung yang ingin menjaga privasi di tengah ribuan pengunjung yang berdatangan setiap hari.

                                                                                    
Harga tiket masuk :
Weekdays: Rp 50.000
Weekend & high season Rp 90.000 untuk pemakaian 3 jam

Masih banyak lagi permainan lainnya seperti Snow World, Flying Fox, Paint Ball dan Gokart.

Cinderamata
Terdapat kios yang menjual berbagai macam cinderamata berlabel The Jungle, seperti kaos, gantungan kunci, topi, pulpen, gelas dan lain-lainnya.


Informasi Untuk Pengunjung “The Jungle” :


Hari Senin s/d Jum’at, buka dari pukul 09.00 WIB s/d 17.00 WIB
Hari Sabtu, Minggu dan Hari Libur, buka dari pukul 08.00 WIB s/d 18.00 WIB
Telpon : (0251)8212666

Harga Tiket Masuk :

Weekdays Rp 50.000/orang
Weekend Rp 60.000/orang
High season Rp 75.000/orang

Weekdays Rp 50.000/orang (terusan wahana air & 4D)
Weekend & hari besar Rp 70.000/orang (terusan wahana air & 4D)




Sumber:

Thursday, October 11, 2012

6 CARA AGAR BISA BERHEMAT & MENABUNG


 Berhemat sehingga bisa menyisihkan uang untuk ditabung memang hal yang sulit untuk dilakukan. Banyaknya pengeluaran untuk kebutuhan sehari-hari, membuat Anda sulit menyisakan sedikit uang Anda.

Bahkan terkadang uang tersebut tidak mencukupi kebutuhan Anda. Sehingga muncul masalah keuangan yang dapat mempengaruhi kesehatan fisik dan mental, selain itu juga menguji kemampuan Anda untuk menjadi pasangan, orang tua dan karyawan yang baik.

Berikut enam cara sederhana untuk menurunkan stres Anda dengan membuat beberapa perubahan sederhana yang bisa dilakukan agar bisa berhemat dan menabung, seperti dikutip dari She Knows:

1. Jual barang-barang lama

Anda dapat membuat garage sale dengan menjual barang-barang dan pakaian Anda yang sudah lama atau sudah tidak digunakan lagi. Untuk barang yang dijual dengan harga yang signifikan, maka Anda dapat menjualnya melalui kaskus atau eBay. Menjual barang-barang lama Anda yang sudah digunakan lagi merupakan salah satu cara untuk mendapatkan uang yang lebih, sehingga Anda dapat menyisihkan uang untuk ditabung.

2. Membuat anggaran belanja

Membuat anggaran belanja merupakan cara yang sederhana bagaimana menghabiskan uang Anda dengan lebih disiplin. Anda dapat mengetahui rencana pengeluaran lebih jelas. Sehingga nantinya Anda tidak perlu terlibat hutang dan dapat menyisihkan uang untuk ditabung atau jalan-jalan bersama keluarga.

3. Membuat catatan belanjaan

Ketika Anda ingin pergi ke mal atau ke supermarket untuk belanja bulanan, pastikan Anda membuat catatan belanjaan terlebih dahulu dan jangan pernah meninggalkan rumah dengan perut kosong. Jika tidak makan terlebih dahulu, Anda akan mengeluarkan pengeluaran lebih untuk makan di restoran. Selain itu, sebaiknya Anda juga tidak perlu mengajak anak-anak ikut belanja bersama. Hal tersebut untuk menghindari adanya pengeluaran tak terduga.

4. Belanja saat diskon atau melalui online shop

Berbelanja saat diskon merupakan salah satu cara dimana Anda dapat membeli pakaian dengan model terbaru tanpa harus membayar dengan harga normal. Selain itu Anda juga dapat belanja melalui online shop. Dengan begitu Anda bisa lebih hemat dalam berbelanja, karena tak perlu ongkos perjalanan dan kemungkinan tergoda membeli yang lain jika ke mall. Namun sebelum Anda memutuskan untuk berbelanja melalui online shop, pastikan terlebih dahulu bahwa harga yang ditawarkan lebih murah dibanding harga ditoko dan jangan lupa menghitung harga barang yang ditawarkan dengan ongkos pengirimannya.

5. Bersenang-senang secara hemat

Apabila Anda pecinta film, pasti Anda akan mengeluarkan uang Anda dengan menonton film di bioskop. Salah satu cara agar Anda dapat menyisihkan uang Anda yaitu dengan menonton DVD di rumah. Selain sesekali menonton DVD di rumah, Anda juga bisa meminjam buku di perpustakaan tanpa harus membeli buku di toko buku. Dengan begitu Anda dapat meminimalisir pengeluaran Anda untuk bersenang-senang.

6. Jika bisa, buatalah sendiri

Anda baru saja mengetahui bahwa di dekat rumah Anda telah dibuka sebuah kedai kopi. Dengan begitu Anda langsung pergi ke kedai tersebut dan membeli minuman kopi dengan harga yang terbilang tidak murah. Hal ini yang dapat memicu Anda untuk menghamburkan uang Anda. Jika Anda dapat membuat kopi, sebaiknya Anda membuatnya sendiri tanpa harus membeli kopi di kedai kopi. Sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan uang lebih.

Terkadang hal-hal kecil bisa menentukan apakah Anda berhasil atau gagal dalam mengelola keuangan. Tapi dengan beberapa perubahan gaya hidup sederhana dan sedikit disiplinan diri, Anda dapat menabung dan berhemat cukup banyak uang setiap tahunnya.(rma/eny)

sumber:wolipop.com

INI DIA DAFTAR BANK DENGAN KPR PALING MURAH


Bank Indonesia (BI) merilis Suku Bunga Dasar Kredit (SBDK) 45 bank-bank. Dari basis SBDK tersebut, diketahui daftar sejumlah bank yang memberikan suku bunga kredit perumahan paling murah.

Data SBDK yang dipublikasikan ini berasal dari bank umum konvensional yang wajib publikasi dimana memiliki total aset minimal Rp 10 triliun. Perbankan wajib memberikan transparansi data Kredit Korporasi, Kredit Ritel dan Kredit Konsumsi.

"Informasi SBDK yang dipublikasikan didasarkan atas laporan yang disampaikan oleh Bank kepada Bank Indonesia untuk posisi akhir bulan laporan," jelas BI dalam situs resminya seperti dikutip detikFinance di Jakarta, Selasa (3/1/2012)..

Informasi SBDK tersebut dapat saja berbeda dengan yang dipublikasikan pada papan pengumuman di setiap kantor Bank, website Bank dan/atau surat kabar antara lain karena menggunakan posisi data yang berbeda.

Berikut kredit konsumsi bank segmen Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) yang memberikan suku bunga termurah alias single digit:

  1. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) 7,50%
  2. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur (BPD Jatim) 8,28%
  3. The Hong Kong and Shanghai Bank (HSBC) 8,75%.
  4. PT Bank Pembangunan Daerah Riau Kepri (BPD Riau Kepri) 8,83%
  5. PT Bank Pembangunan Daerah Bali (BPD Bali) 9,23%
  6. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (BPD Jateng) 9,26%
  7. Standard Charetered Bank 9,27%
  8. PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Barat (BPD Sumbar) 9,86%
  9. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BPD Jabar) 9,87%.

"SBDK per Oktober 2011 (data terakhir) ini menurut BI belum memperhitungkan komponen premi risiko yang besarnya tergantung dari penilaian bank terhadap risiko masing-masing debitur/kelompok debitur. Dengan demikian, besarnya suku bunga kredit yang diberikan kepada debitur belum tentu sama dengan SBDK," ungkap BI.
(dru/qom) 

sumber: finance.detik.com